Tuesday, 8 October 2013

Dovisioso menatap Sepang dengan Pesimis


Andrea Dovizioso menyebut Sepang sebagai salah satu sirkuit favoritnya. Tapi, pebalap Ducati itu tidak yakin bisa meraih hasil bagus di MotoGP Malaysia yang akan digelar di sirkuit tersebut.

Dovizioso bersikap pesimistis bukannya tanpa alasan. Saat menjalani sesi tes pramusim di Sepang, bulan Februari lalu, dia meraih hasil mengecewakan.

Pada tes pertama (5-7 Februari), pencapaian terbaik Dovizioso adalah posisi kesepuluh. Catatan waktunya saat itu lebih lambat sekitar dua detik dibandingkan Dani Pedrosa, yang jadi pebalap tercepat.

Dovizioso sedikit membaik pada tes kedua (26-28 Februari) dan bisa menempati posisi kedelapan. Tapi, catatan waktunya juga masih berselisih lebih dari satu detik dari pebalap tercepat.

Dovizioso kini hanya bisa berharap kondisi Sepang sudah jauh berbeda dibandingkan bulan Februari silam sehingga dia bisa memburu hasil yang lebih impresif pada balapan Minggu (13/10/2013) mendatang.

"Sepang adalah salah satu trek favorit saya. Tapi, tes pada bulan Februari tak terlalu bagus," ucap Dovizioso di Crash.

"Motor kami tampak tidak bekerja dengan terlalu baik di trek itu, khususnya karena grip yang sangat rendah. Namun, mungkin kondisi sekarang sudah berbeda dan kami bisa menunjukkan peningkatan," jelasnya.

"Pokoknya kami akan ke sana untuk berjuang 100 persen dan mencoba bersenang-senang di atas motor," kata pebalap Italia ini.

source

No comments:

Post a Comment