Tuesday, 7 January 2014

Pemerintah tender ulang pengadaan BBN

Info Berita Terhangat - PT Pertamina (Persero) mengulang lelang pengadaan fatty acid methyl ester (FAME) sebagai bahan campuran untuk bahan bakar nabati (BBN) jenis biosolar. lelang diulang menyusul banyak peserta yang keberatan harga BBN dikunci untuk 2 tahun.

Senior Vice President Fuel Marketing & Distribution Pertamina Suhartoko mengatakan, pihaknya sampai saat ini baru memperoleh kepastian pasokan FAME sebesar 1.2 juta kiloliter (KL) dari target yang ditetapkan sebesar 6,6 juta KL untuk 2014 - 2015. Pasokan ini hanya untuk 9 klaster yang proses lelangnya sudah selesai.

"Kami akan melakukan tender ulang untuk 30 klaster lainnya. Penawaran akan dievaluasi pada 21 Januari nanti," kata dia.

Dia menjelaskan, lelang ulang perlu dilakukan karena banyak produsen FAME yang keberatan lelang langsung untuk pengadaan selama 2 tahun. "Untuk yang tidak mau ini, kami mencoba memberi opsi boleh raenawarkan untuk 1 tahun atau 2 tahun," jelas dia.

Selain itu, harga juga menjadi masalah dalam lelang FAME ini. Produsen merasa keberatan jika harga FAME dikunci untuk 2 tahun sekaligus. Sementara perseroan merasa tidak cocok dengan harga yang ditawarkan oleh produsen.

Jumlah FAME yang dibutuhkan Pertamina pada tahun ini sebesar 3.3 juta KLjauh lebih banyak dari tahun lalu yang tercatat 1 juta KL. Karenanya, lanjut Suhartoko, pihaknya memperbanyak klaster pada proses lelang. Hal ini agar Pertamina bisa menjamin pasokan BBN di seluruh wilayah Indonesia.

No comments:

Post a Comment